Penanaman Bibit Pohon Sirsak dan Durian “Peduli lingkungan, hijaukan alam” KKN-Kelompok 24 Angkatan XLIII Universitas Mercu Buana Yogyakarta

Nglipar,(JOGJABERKABAR.ID) - Jum’at (12/08/23), Mahasiswa KKN Universitas Mercu Buana Yogyakarta melaksanakan kegiatan penanaman bibit pohon Sirsak dan Durian di Padukuhan Kranggan, Kelurahan Ngeposari, Kecamatan Semanu, Gunung Kidul. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk pelaksanaan program kerja untuk menyongsong acara 17 Agustus bersama warga. 

Kegiatan penanaman tersebut di ikuti oleh beberapa tokoh masyarakat, komunitas masyarakat, dan warga di Padukuhan Kranggan dengan tema ”Peduli Lingkungan, Hijaukan Alam”. Penanaman bibit Sirsak dan Durian yang dilaksanakan pukul 15.00 WIB dengan total sekitar 50 bibit tanaman. Kegiatan penanaman pohon ini dilatarbelakangi dengan semakin menipisnya sumber paru-paru dunia dan pemanfaatan lahan kosong yang tidak digunakan sehingga dapat bermanfaat bagi warga di Padukuhan Kranggan. 

Kegiatan ini kami mulai dengan memberikan bibit pada PokTan untuk disebarkan kepada seluruh anggota dan ditanam di salah satu lahan yang sudah disiapkan. Menurut  Bu Kristiyani selaku Dukuh berkata ”kegiatan ini dapat memberikan manfaat kepada lingkungan terutama pada wilayah Padukuhan Kranggan, selain untuk manfaat penghijauan alam diharapkan setelah bibit pohon tumbuh besar masyarakat dapat memanfaatkan buah-buahan yang dihasilkan”. Hal tersebut senada dengan yang disampaikan oleh ketua PokTan ”Alhamdulillah, saya sangat berterima kasih kepada mbak dan mas KKN UMBY atas pemberian bibit yang dapat kita kembangkan, semoga kita dapat merawat bibit pohon sirsak dan durian.” 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.